animasi

Senin, 08 April 2013

PERBEDAAN SISTEM OPERASI WINDOWS, LINUX DAN UNIX

Sistem Operasi atau yang biasa kita kenal dengan singkatan OS, adalah sebuah sistem yang biasa kita gunakan ketika menjalankan aplikasi-aplikasi di komputer. Tanpa kita sadari setiap saat kita menggunakan komputer, sebenarnya kita sedang bermain-main dengan OS. Sistem yang telah membantu kita dalam menyelesaikan permasalahan sehari-hari yang berkaitan dengan dunia digital memiliki sejarah yang tidak pendek. Dan mari kita bahas beberapa sistem operasi yang biasa digunakan beserta kelebihan dan kekurangannya.

1. Sistem Operasi Windows
Microsoft Windows adalah serangkaian perangkat lunak sistem operasi dan antarmuka pengguna grafis yang diproduksi oleh Microsoft . Microsoft pertama memperkenalkan lingkungan operasi bernama Windows pada bulan November 1985 sebagai add-on untuk MS-DOS di respon dengan kepentingan tumbuh di antarmuka pengguna grafis (GUI). Microsoft Windows datang untuk mendominasi dunia komputer pribadi pasar, menyalip Mac OS , yang telah diperkenalkan sebelumnya. Pada Oktober 2009, Windows telah sekitar 91% dari pangsa pasar dari klien untuk penggunaan sistem operasi di Internet. yang paling terbaru versi klien Windows adalah Windows 7 ; yang paling baru server versi adalah Windows Server 2008 R2 , yang paling baru ponsel versi Windows Mobile 6.5 .
Kelebihan Microsoft Windows:
  • Pengguna bisa menjalankan lebih dari satu aplikasi pada saat yang bersamaan
  • Terdapat banyak aplikasi yang kompatibel dengan windows.
  • Banyak didukung oleh vendor hardware dan software.
  • Digunakan oleh mayoritas pengguna komputer di dunia.
  • Bisa sharing komputer untuk di jalankan di LINUX dengan Live DVD-nya.
  • Jika bermasalah mudah diperbaiki karena banyak ahli yang memahami SO ini.
  • Pengguna bisa sharing dari data aplikasi yang lain dengan mudah.
  • Pengguna bisa membuka lebih dari satu file dalam waktu yang bersamaan.
  • Windows adalah sistem operasi yang user-friendly.
Kekurangan Microsoft Windows:
  • Menyebabkan ketergantungan penggunaan produk Microsoft.
  • Space hardisk yang dibutuhkan besar.
  • Sistem security yang lemah dan mudah dijebol oleh para hackers.
  • Membutuhkan kecepatan prosesor yang tinggi.
  • Harga licensi yang mahal.
  • Sistem operasi ini adalah sistem operasi yang rentan akan penyakit seperti hang atau serangan virus.
  • File LINUX tidak bisa dibuka di Windows.
  • Karena selalu keluar versi barunya sehingga jika kita ingin lebih powerfull maka kita harus upgrade Windows dengan harga yang relatif mahal.
  • Membutuhkan memori fisik besar.
  • Membutuhkan perawatan yang terus menerus dan prosedur yang sesuai dengan panduan yang ada saat menggunakannya.

2. Sistem Operasi Linux
Awalnya dikembangkan oleh Linus Torvalds yang pada mulanya sekedar emulasi terminal yang dibutuhkan untuk mengakses server UNIX di Universitasnya. Linux merupakan kloningan dari MINIX (Salah satu varian UNIX), peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari Sistem Operasi GNU. Linux memiliki banyak disain yang berasal dari disain dasar UNIX, Linux menggunakan Kernel Monilitik yaitu Kernel Linux yang menangani kontrol prosses, jaringan, periferal, dan pengaksesan sistem berkas. Sama seperti UNIX, Linuxpun dapat dikendalikan oleh satu atau lebih antarmuka baris perintah (Command Line Interface/CLI) berbasis teks, antarmuka pengguna grafis (Graphical User Interface/GUI) yang merupakan konfigurasi bawaan untuk versi desktop.
Kelebihan Linux:
  • Bisa berinteraksi dengan operating system lain.
  • Mampu menjalankan program – program yang lebih dari seharusnya.
  • Jika dikonfigurasi dengan benar, linux akan hidup terus hingga hardwarenya rusak.
  • Didukung oleh ribuan programmer di seluruh dunia.
  • Sudah mulai banyak didukung oleh vendor hardware maupun software dunia meskipun masih kalah dengan windows.
  • Paket Linux merupakan satu kesatuan artinya, saat instalasi tergantung keinginan pemakai.
  • Sistem operasi ini adalah sistem operasi yang tahan virus.
  • Linux juga dikembangkan bagi platform yang tidak wajar, seperti pada PlayStation 2, X-Box, iPod, dan Nintendo DS.
  • Linux juga multipengguna (multiuser) dan multitugas (multitasking).
  • Skalabilitas artinya linux bisa berjalan dari komputer 286 XT sampai dengan mesin sebesar Beowulf clusters dengan multi prosesor 16 buah.
  • Inilah sistem operasi yang telah mengikrarkan dirinya sebagai milik semua orang.
  • Linux mendukung banyak sistem berkas partisi.
  • Linux mewarisi tingkat keamanan UNIX. Setiap pengguna memiliki akun sendiri. Pengguna biasa tidak diperkenankan menerobos file atau folder user lain sertamerubah sistem jika tidak memiliki izin atau hak akses. Hanya administrator dengan akun root yang mendapat kekuasaan penuh.
Kekurangan Linux:
  • Operating system yang agak sulit untuk dipelajari terutama bagi pemula.
  • Aplikasi yang tersedia belum sebanyak Windows.
  • Operating system yang tidak sepenuhnya GUI(Graphical User Interface) meskipun sudah menggunakan X-windows seperti GNOME dan KDE.
  • Nama-nama paket program antara distro satu dengan distro lainnya berbeda beda. Seperti paket Yaz.tar.gz.rpm.krpm.deb dan lain -lain.
  • Belum banyaknya game-game besar yang bersedia dijalankan pada platform LINUX.
  • Orang-orang sepertinya juga alergi terhadap sistem operasi ini karena masih berpikir Linux adalah sistem operasi yang sulit, tidak mempunyai tampilan grafis, dan tidak gaul.
3. Sistem Operasi UNIX
UNIX adalah Sistem Operasi yang diciptakan oleh Ken Thompson dan Dennis Ritchie, dikembangkan oleh AT&T Bell Labs. UNIX didesain sebagai Sistem Operasi yang portabel, Multi-Tasking dan Multi-User. Sistem Operasi UNIX lebih menekankan diri pada Workstation dan Server, Karena faktor ketersediaan dan kompatibilitas yang tinggi menyebabkan UNIX dapat digunakan, disalin dan dimodifikasi sehingga UNIX pun dikembangkan oleh banyak pihak dan menyebabkan banyak sekali varian dari UNIX ini.
Kelebihan UNIX:
  • Sistem file stabil untuk database, server Internet, Intranet, file-server, Internet-client Pengembangan Java.
  • Stabilitas yang terkenal dan kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan Windows NT.
  • Telah tersedia sistem operasi Unix versi “hampir” gratis.
Kekurangan UNIX:
  • Harga sistem operasi komersial yang mahal.
  • Kecepatan inovasi Linux lama kelamaan mendesak sistem Unix komersial. Penawaran sistem operasi Unix versi “hampir” gratis tak sebaik sistem operasi Unix komersial.
  • Driver hardware yang kurang menyenangkan pada versi “hampir” gratisnya.
  • Sedikit software untuk kantor.

http://novianti.ruliana10.student.ipb.ac.id/2012/09/22/perbedaan-sistem-operasi-windows-linux-dan-unix/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar